Wisatawan Bisa Foto Bareng Burung Elang di Gurun Pasir Telaga Biru, Bintan

batampos– Wisata Gurun Pasir Telaga Biru di Kabupaten Bintan menjadi salah satu objek wisata yang ramai dikunjungi saat akhir pekan.

Tidak hanya wisatawan lokal, wisatawan mancanegara juga ramai mengunjungi destinasi wisata yang terletak di Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam.

Wisatawan yang berkunjung disuguhkan beberapa spot foto seperti pemandangan bebukitan pasir layaknya seperti gurun pasir dan spot foto dengan latar danau.

Selain itu, wisatawan bisa mencoba berbagai wahana yang tersedia di destinasi wisata Gurun Pasir Telaga Biru seperti menyewa kendaraan ATV, memanah serta lainnya.

Tidak hanya itu, wisatawan juga bisa foto bareng burung elang.

Pemuda yang menawarkan jasa foto bareng burung elang, Dedi mengatakan, wisata foto bareng burung elang sebenarnya sudah hampir dua tahun dan kembali dibuka selepas covid-19 mereda.

Dikatakannya, wisata foto bareng burung elang ini termasuk diminati wisatawan yang berkunjung ke destinasi wisata Gurun Pasir Telaga Biru.

“Kalau akhir pekan bisa 100 orang lebih yang minta foto bareng sama burung elang,” kata Dedi.

Dia mengatakan, hanya dengan mengeluarkan uang Rp 15-20 ribu wisatawan lokal sudah bisa berfoto bareng elang. Sedangkan wisatawan mancanegara dipatok dengan tarif Rp 50 ribu.

Menariknya, wisatawan bisa foto sambil memegang elang yang diberi nama Joker ini.

Dia mengatakan, elang yang ada di destinasi wisata Gurun Pasir Telaga Biru sudah jinak karena dipelihara sejak kecil.

Sehingga, wisatawan tidak perlu khawatir jika foto bareng dengan elang. Terlebih sudah ada orang seperti pawang burung yang berada di lokasi.

Seorang wisatawan asal Batam, Sakhi mengaku sedikit takut saat mencoba wisata foto bersama burung elang. Namun karena didampingi orang seperti pawang burung elang membuat dia sedikit tenang.

“Ya menyenangkan ternyata bisa foto bareng elang,” kata dia. (*)

sumber : https://kepri.batampos.co.id/wisatawan-bisa-foto-bareng-burung-elang-di-gurun-pasir-telaga-biru-bintan/

 619 total views,  1 views today

About the Author

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bintan

Kabupaten Bintan Merupakan destinasi Wisata kelas dunia yang mempunyai keindahan alam, keragaman hayati, keunikan wisata budaya, kearifan lokal yang terpelihara sehingga sangat menarik untuk dikunjungi, Setelah sukses menggelar beberapa event olahraga dunia, Bintan akan semakin giat untuk mengadakan event wisata lainya untuk meningkatkan kunjungan Wisatawan maupun Wisnus.

You may also like these

Follow us on Instragram

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Bintan #DisbudparBintan #LiburanDiBintanAja #BintanBreathtakingJourney

Translate »