Bintan – Even tahunan Tour de Bintan akan kembali digelar di Bintan. Kegiatan yang menggabungkan antara olahraga dan pariwisata ini akan memasuki edisi ke-8 atau dikenal sebagai tantangan balap sepeda paling favorit dan utama di Asia.
Banyak yang belum mengetahui jutaan potensi pariwisata yang terkandung di pulau Tambelan. Sebagai daerah kecamatan terluar yang terpisah jauh dengan pusat pemerintahan Kabupaten Bintan, Tambelan rupanya memiliki segudang keindahan alam yang tentunya tidak dimiliki kecamatan-kecamatan lainnya di Bintan.
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Herman Khaeron dan Dirjen Pengolaan Ruang Laut di Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI Brahmantya Syatyamurti Poerwadi mengaku takjub akan upaya warga Desa Mapur, Kecamatan Bintan Pesisir yang berjuang melestarikan habitat Penyu Sisik.
Pantai Trikora di Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang ternyata menjadi tempat rekreasi yang didolakan wisatawan mancanegara. Sebab pantai yang berlokasi dibagian timur Kabupaten Bintan ini memiliki sejuta kenangan bagi para pelancong asing.
Iven Ecorun Mapur 2017 siap digelar, lima peserta asing asal Thailand dan Kenya dikabarkan siap ikut menjelajahi Pulau Mapur di Kecamatan Bintan Sabtu-Minggu (13-14/5) besok.
Persiapan pelaksanaan event Eco Run Mapur Island 2017, yang akan digelar 13-14 Mei 2017, sudah mencapai 90 persen dan peserta yang sudah mendaftarkan, baik dari dalam dan luar negeri hampir berjumlah 100 peserta. “Kita masih melakukan persiapan pelaksanaan untuk hari H. Mengingat event akan dimulai 13 Mei ini,” ungkap Tri Armanto, salah seorang panitia penyelenggara Eco Run Mapur Island kepada BATAMTODAY.COM, Kamis (11/5/2017). Dijelaskan, untuk jumlah peserta sampai saat ini, sudah hampir 100 peserta baik lokal atau pun dari luar […]